Doa dan Harapan di Perayaan HUT YIS ke-35
Dr. Drajat Tri Kartono, M.Si., Dosen Sosiologi FISIP UNS
“Selamat kepada YIS yang sudah menunjukkan kemampuan untuk bersaing dan bertahan dalam perkembangan jaman yang luar biasa ini, sehingga sampai sekarang masih berdiri kokoh dalam usia yang ke-35 tahun. Tentu menurut saya, 35 tahun ini tidak merupakan titik puncak, tapi titik pijakan lagi yang harus dilakukan. Mengingat perubahan sosial selalu ada, sehingga YIS tidak saja berperan sebagai ‘penggiat community’ tetapi juga penggiat secara keseluruhan proses pembangunan bangsa ini.”
Fainta S. Negoro, Sustainable Development & Corporate Social Responsibility PT. Tirta Investama (Danone-AQUA)
“Selamat atas ultah YIS yang ke-35. Tentunya 35 tahun bukan merupakan usia yang muda. Tentu sudah cukup matang untuk sebuah LSM, terutama yang berdiri di Indonesia. Dengan kiprah-kiprahnya yang luar biasa saya berharap ke depan, tahun-tahun mendatang, menjadi tahun-tahun yang penuh karya.”
Jaringan Perempuan Pengusaha Kecil (Jarppuk) Sukowati Kab. Sragen
“Selamat ulang tahun untuk YIS yang ke-35. Semoga YIS lebih survive lagi ke depannya dan akan mendampingi Jarppuk secara lebih intensif agar dapat meningkat lagi. Serta mampu meningkatkan ekonomi lokal yang ada di kabupaten Sragen.”
Jaringan Perempuan Pengusaha Kecil (Jarppuk) Kota Solo
“Selamat ulang tahun YIS yang ke-35. Semoga YIS tetap jaya sesuai dengan slogan yang diangkat ‘Meretas Citra Baru Menuju Kemandirian’. Oleh karena itu, Jarppuk Solo selalu mendukung untuk program peningkatan ekonomi, khususnya pada masyarakat lokal.”
Belum ada artikel